KKN Reguler 99 UAD Menggelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Masyarakat Desa Dengok dan Desa Bleberan

 

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bekerja sama dengan Rumah Sehat (BAZNAS) melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler 99 melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis. Kegiatan ini dilakukan pada Kamis, (18/8) di Balai Desa Dengok. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh masyarakat Desa Dengok dan Desa Bleberan, Playen, Gunungkidul khususnya kaum duafa dan lansia.

Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap kelompok usia lansia dan duafa. “Tujuannya membantu para lansia dan orang tua untuk memeriksakan kesehatan mereka dan membangun hubungan erat dengan masyarakat,” ungkap Muhammad Choirul Rasyyidin selaku ketua dari KKN Unit I.b.1.

Antusiasme masyarakat Desa Dengok dan Desa Bleberan sangat tinggi terhadap kegiatan yang diselenggarakan oleh KKN Reguler 99 UAD. “Antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk mengikuti kegiatan ini,” imbuh Muhammad.

Melalui pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan dapat membantu masyarakat untuk hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari. Muhammad juga berharap dengan adanya pemeriksaan kesehatan gratis seperti ini dapat membantu masyarakat untuk hidup sehat dan tidak takut untuk memeriksakan diri jika sakit.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *